Sedangkan orang yang memiliki terlalu banyak pilihan akan terlena dengan pemandangan-pemandangan indah di kejauhan, tanpa pernah sadar sebenarnya dia hanya berputar-putar saja di tempat karena tidak pernah memutuskan untuk bergerak kemana. Dan suatu hari ketika pemandangan-pemandangan itu hilang ditelan kabut, dia akan sadar bahwa dia belum kemana-mana.
Saya tidak tahu apakah saya termasuk jenis yang pertama atau yang kedua, karena sepertinya malah saya sendiri yang menciptakan kabut dalam perjalanan-perjalanan saya.
bi,kabut itu pohon
ReplyDeletesaya cenderung seperti tipe kedua.. karena di saat saya tidak punya pilihan,, biasanya saya akan menciptakan pilihan-pilihan saya sendiri sampai pada ujungnya saya pun bingung memutuskan..
ReplyDeleteBagi saya terlalu banyak pilihan itu lebih baik dari tidak punya sama sekali
Entah..